Haru Biru Wisuda Tahfzih Al Quran SMP Juara Bandung

oleh | Mei 12, 2023 | Berita SMP Juara Bandung | 0 Komentar

Pagi  itu Selasa, 10 Mei 2023 terasa sejuk. Beberapa peserta didik berbaju putih tiba di sekolah dengan senyum merekah. Mereka disambut oleh guru dengan hangat. “Apakah kamu sudah siap untuk Wisuda Tahfidz hari ini?” Tanya seorang guru kepada salah satu siswa. “Saya siap, insyaa Allah,” jawabnya singkat.

Awal Januari 2023 semua peserta didik memulai program TTQ. Berharap dapat mencapai target, 240 peserta didik berjuang sekuat tenaga untuk mencapai target 3 juz. Berbagai strategi dan daya upaya mereka tempuh untuk mencapai target. Dari bangun hingga tidur mereka sangat akrab dengan Al-Quran. Saking akrabnya, bahkan ada diantara mereka mengigau dengan membaca ayat Al-Quran. Bagi siswa kelas IX, setelah hampir 4 bulan berjuang di semester 2, akhirnya mereka sampai pada Ujian Akhir Tahfidz bersama dengan Kementrian Agama Kota Bandung yang dilaksanakan pada Kamis, 4 Mei 2023. Hasil ujian menunjukkan hampir 90 % peserta didik mendapatkan predikat Istimewa.

Dan pada Rabu 10 Mei 2023, bertempat di halaman SMP Juara Bandung dihelat acara pamungkas untuk  TTQ, yakni Wisuda Tahfidz Al-Quran. Wisuda ini diikuti oleh 84 peserta didik; semua peserta didik kelas IX dan peserta didik kelas VII dan kelas VIII yang telah menuntaskan target minimal yang telah ditetapkan sekolah, yakni 3 juz.

Acara wisuda berlangsung khusyu dan meriah. Acara tersebut dihadiri oleh KASI PAIS Kemenag Kota Bandung, H. Iman Aminuddin, SH., M.Kn. Dalam sambutan beliau, beliau menyampaikan apresiasi yang luar biasa kepada SMP Juara Bandung yang istiqamah dalam program Al-Quran.

Acara ini juga dihadiri oleh Pengawas PAI SMP Juara Bandung dan Pengawas Utama SMP Juara Bandung dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bandung. Acara ini juga dihadiri oleh DIrektur Utama Indonesia Juara Foundation. Dalam pesannya, beliau menyampaikan agar semua peserta didik tetap istiqamah muraja’ah supaya hafalan tidak lupa.

Kepala SMP Juara Bandung, Putra Muhammad Pajruddin, SE, juga berpesan agar seluruh peserta wisuda mempelajari dan mengamalkan apa yang telah mereka hafalkan sebagai bekal menjalani kehidupan.

Dalam acara Wisuda Tahfidz ini, tamu undangan juga berkesempatan menguji secara acak kepada seluruh peserta Wisuda. Dengan pertolongan Allah, mereka dapat menjawab semua pertanyaan yang diajukan oleh tamu undangan.

Diantara 84 peserta didik, terdapat 3 anak yang berhasil menuntaskan setoran 30 juz, yakni ananda Dzaki Nur Ramadhan, Akram, dan M. Fadhil. Mereka mengatakan bahwa menghafal Al-Quran adalah keinginannya sendiri dan tidak ada paksaan dari pihak manapun. Salah satu wisudawan yang berhasil menuntaskan setoran 30 juz, Dzaki Nur Ramadhan menyampaikan bahwa ia menghafal Al-Quran atas keinginannya sendiri dan hal itu membuatnya semakin mencintai Al-Quran.

 Acara ditutup dengan doa yang dipimpin oleh salah satu wali murid. Sebelum menyampaikan doa, beliau menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya kepada SMP Juara Bandung yang telah mendidik putrinya hingga berhasil menuntaskan hafalan 3 juz. Setelah do’a bersama, Wisuda Tahfidz Al-Quran SMP Juara Banung Tahun Ajaran 2022-2023 pun selesai.

Mustofa, Lc.,M.Fil.I